Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Enam Orang Warga Papua Dinyatakan Meninggal Dunia, Presiden Joko Widodo Instruksi Segera Kirimkan Bantuan

Poros NTT News
Peristiwa ini terjadi di Distrik Agandugume dan Distrik Lambewi, Kabupaten Puncak, Papua Tengah.

Papua,PRS– Enam orang warga Papua dinyatakan meninggal dunia akibat bencana kelaparan yang dipicu oleh hujan es.

Peristiwa ini terjadi di Distrik Agandugume dan Distrik Lambewi, Kabupaten Puncak, Papua Tengah.

Kelaparan ini menjadi sorotan nasional setelah Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menginstruksikan agar segera dikirimkan bantuan logistik untuk mencegah korban kelaparan semakin bertambah.

Dalam tanggapannya, Presiden Joko Widodo menunjukkan keprihatinannya atas bencana kelaparan yang menimpa warga Papua.

Ia menginstruksikan lembaga terkait untuk segera mengirimkan bantuan logistik guna membantu masyarakat yang terdampak.

Langkah ini diambil untuk memitigasi dampak bencana kelaparan akibat fenomena iklim El Nino yang sedang berlangsung di wilayah Indonesia, khususnya di Papua.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letnan Jenderal TNI Suharyanto, S.Sos., M.M., menyatakan bahwa pihaknya akan segera berangkat ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak yang dilansir dari PMJNews, Senin (31/7/23).

BNPB juga berkoordinasi dengan kementerian dan lembaga terkait untuk melakukan mitigasi terhadap fenomena El Nino yang menjadi penyebab kelaparan tersebut.

Baca Juga :  Kesempatan Terbaik Anda,PT Pupuk Indonesia (Persero) Buka Lowongan Kerja Terbaru Januari 2024