Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

TTU Ditunjuk Sebagai Model Pelayanan Publik Berbasis MPP

Reporter : David Editor: Tim Redaksi
Poros NTT News

Kefa,Porosnttnews.com- Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), merupakan salah satu Kabupaten dari 11 Kabupaten di Provinsi NTT yang ditunjuk sebagai model pelayanan publik ( MPP ).

Wakil Bupati TTU, Drs. Eusabius Binsasi mengatakan perlu adanya penataan birokrasi, demi pelayanan masyarakat yang baik.

Hal tersebut disampaikan usai menggelar Workshop Analisa Situasi Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kabupaten TTU menuju Mal Pelayanan Publik tahun 2023, yang dilaksanakan di Hotel Litani pada hari Selasa, 4/05/2022.

Ia menambahkan, tujuan Pemerintah Daerah menggelar workshop hari ini, adalah untuk memberikan edukasi sekaligus membahas persiapan-persiapan MPP di TTU.

“Karena birokrasi di Daerah perlu dikelola dan tata, agar lebih menjadi mudah, lebih cepat, lebih efektif, sehingga pelayanan kepada masyarakat lebih optimal,”jelas Wakil Bupati Eusabius Binsasi.

Binsasi mengatakan dengan munculnya konsep MPP menurut Menpan Reformasi Birokrasi, dianggap dapat mengurai benang kusut birokrasi berbagai Daerah, termasuk di Kabupaten TTU.

Sebab dengan dan melalui Mall Pelayanan Publik, dapat dibangun sistem satu data ( SSD ), agar antar-instansi Pemerintah dapat saling berkolaborasi untuk menciptakan pelayanan yang cepat, tambah mantan Dirjen Bimas Katolik Kemenag RI.

Baca Juga :  Bulan April NTT Masuk Musim Kemarau, Pemprov Minta Petani Tanam Tanaman Holtikultura

Karena itu,Binsasi mengharapkan agar dilakukan peningkatan kompetensi ASN.