Polri  

Bripka Yohanes Aprilyance Polsek Nita, Ajak Anak-anak SDI Ladubewa Jatuh Cinta pada Buku

Poros NTT News
Bripka Yohanes Aprilyance Polsek Nita: Membina Mental dan Disiplin, Bukan Hanya Tanggung Jawab Keamanan, Tetapi Juga Pendidikan.

Kegiatan ini diharapkan dapat membentuk generasi muda yang aktif dalam belajar, menimba ilmu pengetahuan, dan mengembangkan potensi diri untuk mencapai cita-cita di masa depan.

Bripka Apreis Ayuba, dalam pesannya, mendorong semangat dalam kegiatan belajar mengajar. Ia juga mengajak untuk menghormati guru dan Kepala Sekolah sebagai bentuk penghargaan dalam proses pendidikan di sekolah.

Di sisi lain, Kasi Humas Polres Sikka, Susanto SE, menjelaskan bahwa tujuan kegiatan Bhabinkamtibmas ini juga untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini.

Dengan membentuk rasa kepercayaan dan keterikatan sejak usia dini, diharapkan para siswa dapat menjadi individu yang lebih disiplin dan mematuhi peraturan perundang-undangan saat dewasa.

“Polri hadir dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat guna memajukan kualitas pelayanan publik dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh lapisan masyarakat,” ungkap Susanto SE, menegaskan komitmen Polri dalam memberikan kontribusi positif bagi perkembangan masyarakat.

Sumber: Tribrata/PorosNTT

Baca Juga :  Kapolda NTT Ingatkan Dampak Konflik Timur Tengah Terhadap Kondusifitas Pemilu 2024