Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Polri  

Bripka Yohanes Aprilyance Polsek Nita, Ajak Anak-anak SDI Ladubewa Jatuh Cinta pada Buku

Poros NTT News
Bripka Yohanes Aprilyance Polsek Nita: Membina Mental dan Disiplin, Bukan Hanya Tanggung Jawab Keamanan, Tetapi Juga Pendidikan.

Sikka,PRS – Sebagai bagian dari tugas pokoknya, seorang polisi tidak hanya bertanggung jawab terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat, namun juga memiliki peran sebagai pengayom dengan kepedulian terhadap pendidikan di desa binaannya.

Bhabinkamtibmas PosPol Ndete, Polsek Nita, Polres Sikka, Bripka Yohanes Aprilyance, menjalankan peran ini dengan mengunjungi siswa-siswi SDI Ladubewa Rabu (22/11/2023).

Bripka Yohanes Aprilyance tidak hanya fokus pada tugas keamanan, tetapi juga berdedikasi dalam membina mental, disiplin, dan memberikan motivasi semangat membaca kepada anak-anak sejak usia dini.

Ia menyadari tantangan zaman, di mana game online menjadi daya tarik besar bagi anak-anak, dan mengajak mereka untuk tetap gemar membaca.

“Minat baca harus kita galakkan berhubung saat ini anak-anak lebih asyik memainkan handphone daripada membaca buku,” ucap Bripka Yohanes Aprilyance.

Ia berharap bahwa melalui kegiatan membaca, anak-anak dapat mengembangkan ilmu yang bermanfaat untuk kehidupan kelak.

Tak hanya itu, Bripka Yohanes Aprilyance juga mengajak orang tua untuk turut serta dalam membatasi waktu anak-anak bermain gadget dan memberikan dukungan agar mereka lebih memilih membaca.

Baca Juga :  Kapolda NTT Ingatkan Dampak Konflik Timur Tengah Terhadap Kondusifitas Pemilu 2024