Adanya Gejolak Sosial,Vianney Freman Baba Berani Nyatakan Sikap Maju Sebagai Caleg DPRD NTT

Poros NTT News
Vianney Freman Baba  selain berani maju sebagai calon legislatif, Vianney Freman Baba ternyata memiliki kekuatan dukungan terhadap kekasihnya.

Ada banyak bentuk ketidakadilan sosial yang ada di tengah masyarakat. Gejolak ini baik secara psike dan fisik. Dari sisi psikis masyarakat merasa dan menjustifikasi politik itu tipu-tipu.

Alasan masyarakat karena banyak php oleh para politisi. Politisi pandai memberi janji palsu (lip service).

Sisi fisik, nampak banyak politisi memberi bantuan tidak pada sasarannya masyarakat butuh fisik bantuan itu untuk mengangkat ekonomi keluarga.bentuk bantuan fisik itu disebutkan diantaranya bantuan hewan ternak, bibit tanaman, dll itu pilih kasih.

Dasar gejolak sosial ini menggerakan saya memilih masuk ke satu parpol mencalonkan diri tuntas peduli untuk rakyat, sebab kedaulatan itu ada di tangan rakyat. Sehingga mewajibkan kita mampu menerjemahkan perintah uud 1945 untuk kepentingan rakyat di atas segalanya.

Mengapa Vian Freman Baba Memilih Partai PKN (Partai Kebangkitan Nusantara)??

Menurutnya Vian Freman Baba, Partai PKN adalah pilihanku atas dasar kesamaan platform di mana ideologi partai pkn adalah pancasila dengan visi partai terwujudkan bangsa indonesia yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur dengan berwawasan nusantara, dan mengedepankan misi satu diantaranya melahirkan pemimpin yang berakwa, jujur, berani, tegas, inspiratif dan berkemampuan dalam menjalankan tugas serta berwawasan nusantara.

Baca Juga :  Semakin Memanas,Alasan Bendahara Partai Hanura Lembata Mundur Ditengah Parpol Sibuk Pemilu 2024 Ini

Di sini, bagi saya parpol PKN sangat peduli terhadap bangsa atas ideologi pancasila harus menjawabi semua sila pancasila.

Dalam visi dan misi saya menaruh perhatian soal kesejahteraan yang lebih mengangkat pada ‘industri kreatif berbasis budaya’.

“Kita harus mengupayakan masyarakat memahami semaksimal mungkin untuk menggerakan kreativitas diri. Kita harus mengedukasi masyarakat untuk memicu diri lahirnya sdm yang dapat mempengaruhi sesama (butuh pribadi yang open-minded) sehingga mudah mengebangkan kreativitasnya.”

Kita perlu mengetahui industri kreatif budaya harus kita optimalkan agar masyarakat mampu mengangkat citra diri dan budaya setempat ke tengah masyarakat luas.

Maka nilai jual dan  permintaan pasar akan besar. Alhasil menjawabi progres kita bahwa masyakat sejahtera.

Sebagai jebolan alumni stipas-kak kupang, sangat menaruh perhatian masalah keadilan dan kesejahteraan sosial yang harus  diangkat ketidakadilan itu agar semua masyarakat mendapatkan keadilan.

Reporter: Siuslaus Fendy Reum