Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Begini Antusiasme Para Guru Terhadap Siswa dan Orang Tua dalam Menyukseskan Kegiatan Karnaval Budaya

Poros NTT News

Lewoleba,PRS– Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional tahun 2023,Dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Lembata bekerja sama dengan MKKS SMA dan SMK se- Kabupaten Lembata menyelenggarakan Karnaval Budaya pada hari ini,Jumat 28 April 2023.

Karnaval Budaya ini di ikuti oleh TK/ PAUD, SD,SMP yang berada di ibu kota kabupaten. Sedangkan untuk tingkat SMA/ SMK diikuti oleh seluruh SMA dan SMK yang ada di Kabupaten Lembata.

Titik star Karnaval Budaya terbagi menjadi dua yaitu: titik star arah timur bergerak dari Patung Antonius Enga Tifaona sedangkan titik star barat bergerak dari Rumah Sakit Damian Lewoleba.

Setelah seluruh kontingen sampai di depan Kantor Daerah Lama/ sekarang Kantor Perpustakaan Daerah Kabupaten Lembata disitu di terima secara adat oleh pemilik hak Ulayat.

Baca Juga :  Perusahaan Ini Gandeng Investor Belanda Budidaya Bahan Baku Bio Avtur di Lembata