Tim Sano Nggoang Kuasai Pertandingan, Menang 2-0 Tanpa Balas Lawan Tim Tuan Rumah Komodo

Poros NTT News
Tim Sano Nggoang berhasil menggusur tuan rumah.

Bek kiri memberikan umpan crossing yang dimanfaatkan oleh nomor punggung 18, Hendra. Hendra menggiring bola dengan sempurna, melewati pemain belakang lawan, tetapi pemain belakang Tim Komodo melakukan pelanggaran di luar kotak penalti.

Tim Sano Nggoang mendapatkan tendangan bebas yang dimanfaatkan dengan sempurna oleh Falno, nomor punggung 8. Tendangan bebas melengkung sempurna ke sisi kanan gawang dan tidak dapat dihalau dengan baik oleh kiper lawan di menit ke-47.

Akhirnya, Tim Sano Nggoang berhasil mengungguli tim tuan rumah dengan skor 1-0. Mereka tidak kehilangan stamina dan terus memberikan tekanan pada pertahanan Tim Komodo. Pada menit ke-58, Hendra, yang dijuluki kucing liar oleh pelatihnya, Pak Kordy, dilanggar di dalam kotak penalti.

Falno, pelajar SMP St. Klaus Werang, dipercayakan sebagai algojo penalti. Tendangan penalti dengan gaya khasnya melesat dengan sempurna ke sudut kanan gawang, menghasilkan gol pada menit ke-58.

Walau tim tuan rumah berusaha memperkecil ketertinggalan, ketangguhan Bus dan Ari di gelandang bertahan terus meredam serangan yang dibangun oleh tim rumah hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan.

Baca Juga :  Kirim Atlit Terbaik, Hendrik Optimis Kontingen TTU Menjuarai Kajati Cup 2022

Kemenangan ini mengantarkan Tim Sano Nggoang menjadi juara grup A, setelah sebelumnya berhasil menggilas Tim SMPN 2 Mbeliling dengan skor telak 2-0. Kordianus Rudin, pendamping tim, melaporkan perjalanan gemilang tim mereka dalam kompetisi ini.

Reporter: Fendilaus Ruem