Daerah  

Kecelakaan Kapal Nelayan di Perairan Kab.Sikka Berhasil di Selamatkan Tim Zar Gabungan

Reporter : Henrik Editor: Redaksi
Poros NTT News
Tim Sar Gabungan Melaksanakan Pencarian Di Sekitar Lokasi

Lebih lanjut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere mengatakan bahwa “Kami langsung berkoordinasi dengan Potensi SAR yang ada di Kab.Sikka seperti Lanal Maumere, Dit Polair Polda NTT, Kodim 1603/Sikka, Polsek Lela, BPBD Sikka dan Dinsos Sikka dengan hasil telah diupayakan pencarian oleh keluarga namun tak kunjung ditemukan.

Pada Pukul 12.15 Wita Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere menuju lokasi kejadian dengan menggunakan Truck Personil Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere yang dilengkapi dengan rubber boat dan peralatan sar air lainnya guna bergabung dengan Tim SAR Gabungan lainnya untuk melaksanakan operasi SAR.

Pada Pukul 13.30 Tim SAR Gabungan melaksanakan pencarian di sekitar lokasi kejadian dan syukur tepat pada Pukul 14.24 Wita Tim SAR Gabungan berhasil menemukan Nelayan Ihyan dalam keadaan selamat sekitar 2NM dari perkiraan lokasi kejadian, selanjutnta korban dibawah ke Puskesmas Lela untuk mendapatkan pemeriksaan medis lanjutan.”

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya terhadap Tim SAR Gabungan yang berhasil menemukan Nelayan Ihyan yaitu Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere, Lanal Maumere, Polair Maumere, Polsek Lela, BPBD Sikka, Dinsos Sikka, Nelayan Setempat serta Keluarga Korban, berkat koordinasi dan sinergi dengan Tim SAR Gabungan baik dengan Tim SAR Gabaungan dari nelayan setempat sehingga akhirnya menemukan Nelayan Ihyan dengan selamat.

Baca Juga :  Pilkades Serentak di TTU Berpotensi Masalah, Ini Pesan Wakil Bupati TTU

Semoga pelaksanaan misi kemanusiaan oleh Tim SAR Gabungan mendapatkan amal yang baik di Sisi Tuhan yang Maha Esa.