Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Komitmen Partai Golkar NTT Memulai Persiapan Serius untuk Pilkada 2024 dengan Perubahan Strategi Internal

Poros NTT News
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Emanuel Melkiades Laka Lena, yang juga menjabat sebagai Ketua DPD I Golkar NTT saat memberikan keterangan pers.

PRS – Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (Golkar NTT) telah mengambil langkah serius dalam persiapan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

Diketahui rapat internal yang digelar di Kantor Golkar NTT pada Jumat (22/3/2024) menghasilkan keputusan penting terkait strategi politik yang akan diimplementasikan dalam menghadapi momen politik krusial ini.

Salah satu keputusan utama yang diambil untuk mempersiapkan kemenangan ke – 23 nama bakal calon Kepala Daerah, baik Gubernur maupun Bupati/Walikota, yang diprioritaskan berasal dari kader Partai Golkar.

Hal ini merupakan bagian dari strategi untuk memperkuat posisi partai dan meraih kepercayaan masyarakat dalam Pilkada mendatang.

Sempat beredar isu bahwa partai Golkar NTT miliki pribadi, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Emanuel Melkiades Laka Lena, yang juga menjabat sebagai Ketua DPD I Golkar NTT, menjelaskan bahwa perubahan strategi ini bertujuan untuk mengantisipasi momentum Pilkada yang akan datang.

Menurutnya, perubahan tersebut merupakan penyesuaian formasi menuju Pilkada 2024, yang sudah dilakukan sebanyak empat kali dan biasa saja berjalan selama ini.

Baca Juga :  Komunitas Penulis  Menggelorakan Literasi di Kabupaten Lembata

Fokus utamanya adalah memenangkan kepercayaan masyarakat terhadap partai ini, dengan mempertahankan basis politik yang kuat bukan atas nama pribadi pengurus.

Melki Laka Lena menegaskan bahwa perubahan tersebut telah sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan dan diumumkan kepada pengurus Golkar NTT.