Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Seluruh Desa dan Kelurahan di Kabupaten TTU, Terpasang Listrik 100 Persen

Reporter : David Neno Naisali Editor: Tim Redaksi
Poros NTT News
Keterangan untuk 194 Desa, Kelurahan di Kabupaten TTU, sudah terpasang listrik 100 persen

Hal itu dapat dilihat dari,pengertian baik dan partisipasi dari masyarakat setempat, jelas Ketut Artha.

Misalnya, pembebasan lahan untuk alur pemasangan tiang listrik untuk jaringan, termasuk partisipasi lainnya, berupa gotong royong atau membantu petugas pemasang jaringan.

Kita berharap “Semoga pelaksanaan pekerjaannya lancar, sehingga dalam waktu dekat bisa selesai,dan dapat digunakan oleh masyarakat,” pinta Ketut Artha.

Ia menambahkan, PLN siap untuk menerangi seluruh wilayah kabupaten TTU, termasuk sampai ke Dusun dusun dan lingkungan.

Menyangkut musibah yang sering terjadi, seperti kebakaran, tanah longsor dan tumbangnya pohon, Ketut menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten TTU, agar waspada.

Misalnya, ada pohon yang dekat dengan jaringan listrik, agar disampaikan kepada pihak PLN, sehingga pihaknya yang datang ke lokasi untuk menebang pohon tersebut.

Jangan masyarakat yang menebang pohon sendiri.
Karena ketika PLN datang ke lokasi untuk tebang pohon, itu tidak dibayar, jelas Ketut.

“Masyarakat hanya boleh menyampaikan informasi ke PLN,dan petugas yang datang untuk tebang pohon,” ungkapnya lagi.

Baca Juga :  Pemkab TTU dan Save The Children lakukan Rakor bersama