Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Sebelum 2022, Proyek Jalan Provinsi 10 Miliar di Lembata Rampung

Reporter : teddi Editor: Redaksi
Poros NTT News
Kondisi Pengerjaan jalan Propinsi segmen Balauring-Wairiang yang dikerjakan PT Anak Lembata Grup.

Lembata,Porosnttnews.comProyek pengerjaan infrastruktur jalan Provinsi segmen Balauring-Wairiang di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dikerjakan oleh PT Anak Lembata Grup sejak tahun 2021 dipastikan rampung pada April 2022.

Manager PT Anak Lembata Grup, Deddy Aryanto menjelaskan, sesuai perjanjian kerja sama yang ditandatangani pada tanggal 11 Oktober 2021, paket proyek tersebut rampung di tahun 2022 sesuai batas waktu kontrak yang berakhir di tanggal 16 Mei.

Menurut dia, di tahun 2021 pihaknya melakukan pekerjaan pengerasan sepanjang 7 kilo 300 meter, sementara di tahun 2022 ruas jalan yang akan diaspal dengan produk akhir hotmix adalah 5 kilo 750 meter.

“Jadi ada sekitar 1 kilo 500 meter yang tidak di aspal karena anggarannya terbatas,” ungkap Aryanto kepada media, Kamis (14/4).

Dan saat ini, kata dia, sudah sejauh 3 kilometer jalan berhasil teraspal hotmix. Sementara di lokasi agregat yang siap untuk di aspal hotmix adalah 5 kilometer, sedangkan sisanya 500 meter belum di drop agregat.

“Yang belum di drop agregat itu sisa 500 meter karena terbentur dengan libur Paskah, nanti hari Selasa depan baru dilanjutkan sampai tuntas,” ujar Aryanto.

Baca Juga :  Terjebak!! Mantan GM KSS Bangga pada Karnaval Kota Kefamenanu ke-101