Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Daerah  

Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 77 di Kecamatan Miomaffo Timur

Reporter : David Neno Naisali Editor: Tim Redaksi
Poros NTT News
Situasi Upacara HUT RI ke - 77 di Kecamatan Miomaffo Timur, Kabupaten TTU, Provinsi NTT.

Kefamenanu, Porosnttnews.Com Perayaan Detik detik Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 77 di kecamatan Miomaffo Timur, Kabupaten TTU, Provinsi NTT berjalan aman dan lancar, Inspektur Upacara, Camat Miomaffo Timur Dominikus Binsasi, S.Ip.

Hadir pada Upacara tersebut, Camat Miomaffo Timur (Miotim), Kapolsek Miotim, 2 Anggota DPRD TTU DAPIL I, Arifintus Talan,SE, dan Dionisius Ulan, S.Pt, K.Si, Satuan TNI dan Polri, para guru dan kepala sekolah baik SLTA, SMP, SD,para murid, para Kepala Desa,para Pegawai Negeri di Lingkup Kecamatan Miotim.

Camat Miomaffo Timur Dominikus Binsasi kepada media Porosnttnews.Com mengatakan, kita semua hendaknya bersyukur kepada Tuhan, yang telah memberi kemerdekaan melalui para pejuang bangsa.

Karena itu, Kita juga patut mengenang jasa para Pejuang,yang telah gugur dalam merebut Kemerdekaan ini, dengan mendoakan, agar mereka selalu dalam kasih Tuhan Yang Maha Kuasa.

Dan pada kesempatan ini,saya mengajak kita semua untuk mengisi Kemerdekaan kita ini,dengan penuh tanggung jawab sesuai dengan tugas kita masing-masing.

Baca Juga :  Kasus Korupsi Jonas Salean Bukan Sarana Penggiringan Opini yang Buruk dan Kampanye Hitam