Latihan Kepemimpinan Kader Sangat Penting untuk Dimiliki para Generasi Milenial

Reporter : Red Editor: Redaksi
Poros NTT News
Pose bersama pada kegiatan Latihan kepemimpinan kader (LKK) di Aula stim.

Kupang,Porosnntnews.com- Ikatan Pelajar Mahasiswa Ende (IPELMEN) Kupang, gelar kegiatan Latihan kepemimpinan kader (LKK) di Aula stim mulai tanggal, 6-8 mey 2022, dengan Peserta yang hadir 39 orang.

Kesempatan ini para undangan OKP yang sempat meluangkan waktunya untuk hadir saat itu mulai dari Ketua PMKRI cabang Kupang, Ketua API Reinha, Ketua KMK Perikanan dan Kelautan, Ketua IMAN Kupang, Ketua IM.LITRA sekaligus  Senior, Alumni, Orang Tua Dewan Penasihat dan Dewan Pembina, Ipelmen Kupang

Alberta Maria Mbagho, Ketua IPELMEN Kupang mengatakan bahwa jiwa kepemimpinan sangat penting untuk dimiliki para kader milenial. Apa lagi sangat bermanfaat dalam melakukan segala hal seperti berinteraksi secara sosial mau pun terlibat pada dunia pekerjaan nanti.

Perlu dipahami Jiwa kepemimpinan tidak dimiliki oleh semua orang, tetapi hanya orang-orang yang menguasai dirinya dengan baik. Orang yang memiliki jiwa kepemimpinan akan mampu mengondisikan dirinya dengan baik dan juga lingkungan di sekitarnya.

Maka latihan kepemimpinan kader ini sangat berkaitan dengan tema yang kita angkat “Membangun Jiwa Kepemimpinan Berkerakter pada Generasi Milenial.”

Baca Juga :  Muhammadiyah dan Aisyiyah Provinsi NTT, Siap Gelar Muswil di Ende

Sebab kerakter milenial pada Jiwa kepemimpinan tentu sikap yang dimilikinya tidak timbul begitu saja, tetapi dari kebiasaan-kebiasaan yang dilakukannya seperti pada momentum LKK sekarang.

Maria pun menuturkan salah satu ciri khas pada sikap percaya diri membuat kita berani melakukan apapun di sekitar kita, percaya diri menjadi semangat bagi kita untuk tampil dengan baik.

Exit mobile version