PRS – Ahmad Yohan, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Nusa Tenggara Timur, kembali menegaskan dukungan total PAN untuk Emanuel Melkiades Laka Lena dalam Pilgub NTT 2024.
Yohan menegaskan komitmennya untuk ‘pasang badan’ demi kemenangan Melki Laka Lena yang kini berpasangan dengan Johni Asadoma.
Saat mendaftarkan pasangan Melki-Johni di KPU NTT pada Selasa, 27 Agustus 2024, Ahmad Yohan mengungkapkan rasa bangganya karena Melki dan Johni berasal dari PAN.
“Saya sangat berterima kasih karena mereka mengajak banyak partai. Ini membuktikan mereka membangun kolaborasi yang besar,” ujar Ahmad.
Yohan juga menggarisbawahi tantangan besar yang dihadapi NTT, seperti kemiskinan, pendidikan, dan kesehatan.
“Hal ini sering kali menjadi stigma negatif di Jakarta ketika membahas NTT,” tambahnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.