PRS – Ketua Umum DPP Golkar, Bahlil Lahadalia mengajak masyarakat NTT tetap fokus beri dukungan terhadap Melki Laka Lena dan Johni Asadoma karena dipusat ada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
“Kepengurusan ke depan program paling utama adalah menyukseskan pemerintahan Pak Prabowo-Gibran,” ungkap Bahlil dalam pernyataan resminya di Senayan, Rabu (16/9/2024).
Selain itu, Bahlil juga menyerukan dukungan kepada masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk memilih pasangan calon Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena dan Johni Asadoma.
Menurut Bahlil, pilihan ini sangat penting bagi pembangunan NTT ke depannya.
“Saya sebagai Ketua Umum Partai Golkar menyampaikan selamat kepada saudara saya, Melki Laka Lena, yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua Golkar. Saya mengenal Melki sebagai sahabat lama sejak zaman aktivis,” ujarnya.
Bahlil mengakui bahwa hubungannya dengan Melki Laka Lena telah terjalin lama dan penuh kepercayaan.
Ia menilai Melki sebagai sosok yang berkarakter, berproses, dan memiliki kemampuan yang mumpuni.
Hal ini, menurut Bahlil, menjadi modal penting dalam memimpin NTT.
“Melki adalah sahabat baik saya. Saya sangat mengakui kemampuan dan integritasnya,” tambah Bahlil.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.